Beranda / Jakarta Raya

Pemprov DKI Gelar Kegiatan KB Gratis Secara Serentak

Terasjakarta.id - Kamis, 19 Januari 2023 | 18:56 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
ilustrasi pi KB istock.jpg

ilustrasi pi KB istock.jpg

Penulis : Potan Ahmad
Editor : Potan Ahmad

JAKARTA,TERASJAKARTA.ID - Pemprov DKI menggelar pelayanan KB gratis. Hal tersebut bagian dari Program Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, 

Pelayanan KB gratis serentak ini mulai tanggal 16-20 Januari 2023.

Pelayanan KB gratis dilaksanakan Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (PPAPP). 

Kepala Dinas PPAPP DKI Jakarta, Tuty Kusumawati menjelaskan, KB gratis untuk meningkatkan akseptor KB, serta akselerasi target pelayanan program KB di Jakarta tahun 2023.

Baca Juga : Mengenal Post-Traumatic Stress Disorder (PTSD), Gangguan yang Dialami Venna Melinda

Dinas PPAPP menargetkan pelayanan KB tahun 2023 di DKI Jakarta mencakup IUD sebanyak 1.564; Implan sebanyak 1.548; MOW (Metode Operasi Wanita).

Sementara KB Permanen untuk wanita atau Tubektomi sebanyak 99; MOP (Metode Operasi Pria), 

Sedangkan KB Permanen untuk pria atau Vasektomi sebanyak 17 dan pencabutan implan sebanyak 194.

Setidaknya ada 184 lokasi KB gratis yang tersedia, sebab Pemprov DKI bekerjasama dengan beberapa pihak. 

Baca Juga : Jakarta Islamic Centre Belum Juga Diperbaiki Pasca Kebakaran, Padahal Bentar Lagi Ramadhan

“Sekitar 156 praktik mandiri bidan dan 28 rumah sakit swasta yang bekerjasama dengan Dinas PPAPP DKI Jakarta," kata Tuty, Kamis (19/1/2023). 

Sebelum para calon akseptor, para petugas Penyuluh KB di tingkat kelurahan dengan melaksanakan pelayanan 'jemput bola'.

Petugas akan mendatangi dan berkunjung ke rumah-rumah para calon akseptor KB.

“Calon akseptor KB ini diarahkan dan didampingi melakukan pelayanan KB ke faskes sesuai jenis metode pelayanan KB yang dipilih,” kata Tuty.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link