Beranda / Jakarta Raya

Catat! Beli Dagangan PKL di Jakarta Bisa Dipenjara 2 Bulan dan Denda Rp20 Juta

Terasjakarta.id - Jumat, 3 Februari 2023 | 21:54 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
PKL yang nekat berjualan di trotoar ditertibkan Satpol PP DKI Jakarta. (dok)

PKL yang nekat berjualan di trotoar ditertibkan Satpol PP DKI Jakarta. (dok)

Penulis : Cahyono
Editor : Cahyono

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Bagi warga Jakarta yang kedapatan membeli jajanan di pedagang kaki lima (PKL) bisa dipenjara paling lama 2 bulan dan denda maksimal Rp20 juta.

Dikutip dari akun Instagram resmi Satpol PP DKI Jakarta @satpolpp.dki, dasar hukum dari ancaman sanksi tersebut yakni Perda Nomor 8 Tahun 2007 tentang Ketertiban Umum.

"Setiap orang dilarang membeli barang dagangan pedagang kaki lima karena akan mengganggu keamanan dan kenyamanan aktivitas publik," tulis unggahan @satpolpp.dki dikutip Jumat 3 Februari 2023.

Baca Juga : Duh! Penduduk Miskin Ekstrem Meningkat di DKI, Paling Banyak di Jakarta Utara

Jadi selain PKL yang dilarang berdagang di trotoar, warga Jakarta juga dilarang membeli barang dagangannya.

Bila nekat dan ketangkep basah membeli barang dagangan PKL bisa dikenakan sanksi tegas oleh Satpol PP DKI Jakarta.

Lalu apa saja sanksi yang dijatuhkan bagi warga yang melanggar:

Baca Juga : 3 Rekomendasi Coworking Space di Jakarta Selatan, Solusi untuk Kerja Nyaman

  1. Dikenakan ancaman pidana kurungan paling singkat 10 hari dan paling lama 60 hari (2 bulan)
  2. Dikenakan denda paling sedikit Rp100 ribu dan paling banyak Rp20 juta.

Waduh ngeri juga ya sanksinya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link