Beranda / Jakarta Raya

Lokasi Penukaran Tiket Formula E Jakarta 2023, Catat Tanggalnya, Jangan Sampai Hangus! 

Terasjakarta.id - Rabu, 10 Mei 2023 | 12:40 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Penukaran tiket nonton Formula E Jakarta 2023, dibagi menjadi 2 periode disejumlah lokasi. (foto: ist)

Penukaran tiket nonton Formula E Jakarta 2023, dibagi menjadi 2 periode disejumlah lokasi. (foto: ist)

Penulis : Cahyono
Editor : Cahyono

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Panitia penyelenggara Jakarta E-Prix 2023 telah menjadwalkan tanggal dan lokasi penukaran tiket Formula E. 

Adapun terdapat dua periode penukaran tiket Formula E Jakarta 2023, yang bakal dihelat di sirkuit Ancol, Jakarta Utara. 

Penukaran tiket Formula E pada periode pertama adalah sebelum hari H acara yaitu mulai tanggal 31 Mei – 1 Juni 2023.

Baca Juga : Jelang Formula E Jakarta 2023, Aspal Sirkuit Ancol Masih Tahap Perbaikan

Penukaran tiket periode pertama ini dapat dilakukan di tiga tempat yakni Taman Ismail Marzuki, Velodrome Rawamangun, Electronic City – Mall Kota Kasablanka.

Penukaran berlaku untuk semua jenis tiket, mulai pukul 10.00 – 17.00 WIB. 

Sebagai catatan, waktu penukaran tiket Formula E ini dapat berubah sewaktu-waktu. 

Baca Juga : Masa Diskon Berakhir, Harga Tiket Formula E Kembali Normal

Sementara, penukaran tiket Formula E pada periode kedua adalah di hari penyelenggaraan yakni tanggal 3-4 Juni 2023.

Penukaran dapat dilakukan di tiga tempat yakni di Lapangan Parkir Benyamin Suaeb untuk jenis tiket Grandstand dan Circuit Festival, Jakarta International Stadium untuk jenis tiket Deluxe & Corporate Suite, serta Gerbang Ancol Karnaval – untuk jenis tiket Royal Suite.

Penukaran periode kedua ini dapat dilakukan mulai pukul 10.00 – 17.00 WIB. 

Baca Juga : Formula E Jakarta 2023 Bakal Dimeriahkan Artis Papan Atas Luar Negeri, Ini Daftarnya

Untuk diperhatikan, penukaran tiket Formula E periode kedua ini dapat berubah sewaktu-waktu.

Tiket Formula E Sudah Terjual 8 Ribu Lembar

Tiket Formula E Jakarta 2023, sudah terjual 8.000 lembar hingga Selasa, 9 Mei 2023.

Adapun, balapan mobil listrik Formula E Jakarta bakal digelar di sirkuit Ancol pada 3-4 Juni 2023. 

Formula E Jakarta 2023 kali ini merupakan balapan seri ke-10 dan ke-11.

Baca Juga : Replika Mobil Formula E Dipamerkan di Bundaran HI, Sambut World Championship

Nantinya sebanyak 22 pembalap dari 11 tim akan bertanding adu kecepatan mobil listrik di seri kali ini.

"Kemarin earlybird sudah kami lakukan kira-kira, itu terjual habis sebanyak 5.000 tiket. Per hari ini kami sudah nambah lagi 3.000. Artinya sudah ada 8.000 pembelian tiket," kata Project Director Jakarta E Prix Ivan Cahya Permana pada Selasa, 9 Mei 2023.

Ivan menyampaikan, pihaknya sudah melayani pemesanan tiket Formula E untuk korporasi. 

"Jadi banyak korporasi, ada bank-bank swasta juga bank BUMN yang ingin membeli tiket untuk nasabah-nasabah premiumnya. Jadi kalau ditanya tiket sudah terjual, sudah," jelas Ivan.

Baca Juga : Bobby Nasution Pilih Mundur dari Wakil Ketua SC Formula E, Apa Alasannya?

Adapun untuk mengecek harga dan pembelian tiket Formula E bisa melalui laman https://jakartaeprix.goersapp.com/.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link