Beranda / Jakarta Raya

Wali Kota Jaktim Tinjau Pelaksanaan Uji Emisi di Kecamatan Pasar Rebo

Terasjakarta.id - Selasa, 12 September 2023 | 17:54 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link

Uji emisi di Pasar Rebo. (Foto: Dok. Jakarta Timur)

Penulis : Syifa Lulu Aulia
Editor : Syifa Lulu Aulia

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Walikota Jakarta Timur M.Anwar meninjau pelaksanaan uji emisi kendaraan yang dilakukan di halaman Kantor Kecamatan Pasar Rebo.

Kegiatan pelaksanaan uji emisi ini dilakukan pada hari Selasa, 12 September 2023 di Kantor Kecamatan Pasar Rebo.

Uji emisi tersbut dilaksanakan dalam rangka mengatasi masalah polusi udara di Jakarta, terutama polusi yang berasal dari kendaraan bermotor.

Kegiatan ini dilakukan sesuai dengan instruksi Pejabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono.

Baca Juga : Tilang Uji Emisi di Jakarta Ditiadakan, Ini Alasannya!

Uji emisi dilakukan pada kendaraan roda dua dan roda empat yang berisi BBM jenis solar, palaksanaan tersebut berlangsung selama satu hari.

M. Anwar menyampaikan bahwa tinjauannya tersebut sekaligus mengedukasi kepada masyarakat untuk bersama-sama mengatasi masalah polusi udara.

"Kita melakukan pengecekan uji emisi di Kantor Kecamatan Pasar Rebountuk memberikan edukasi." tutur M.Anwar.

Baca Juga : Buruan Datang! Lokasi Uji Emisi Gratis di Ancol Jakarta Utara Hari Ini 12 September 2023, sampai Pukul 1 Siang

Selain itu ia juga menyampaikan pengecekan yang dilakukan muali dari Aparatur Sipil Negara (ASN) hingga Penyedia Jasa Lainnya Perorangan (PJLP).

"Pengecekan yang kita lakukan mulai dari kendaraan miliki ASN (Aparatur Sipil Negara) Kecamatan Pasar Rebo, Penyedia Jasa Lainnya Perorangan (PJLP), dan masyarakat sekitar," sambung M.Anwar

Kegiatan yang berlangsung pada hari ini, ditujukan untuk menekan suhu udara serta polusi udara yang tidak sehat di Kota Jakata.

Baca Juga : CATAT! Lokasi, Syarat dan Jadwal Uji Emisi Gratis di Tangerang Hari Ini 12 September 2023

Wali Kota Jakarta Timur mengungkapkan bahwa akan dipasang alat di setiap gedung dan melakukan aksi penanaman pohon bersama untuk mengatasi masalah polusi udara.

"Semua merupakan rangka untuk mengatasi suhu udara dan polusi udara yang kurang baik, salah satu caranya dengan melakukan uji emsisi dan memasang alat water mist di setiap gedung yang mempunyai ketinggia 8 meter"  tutur Wali Kota Jakarta Timur.

"Selain itu, terakhir kita melakukan penanaman pohon atau penghijauan di seluruh wilayah Jakarta Timur" sambungnya.

Baca Juga : VIRAL Mobil Pelat Merah Ngebul Milik Pemprov DKI Jakarta, Gak Kena tilang Uji Emisi?

Di lain sisi, Mujiono selaku Camat Pasar Rebo melaksanakan arahan dari Wali Kota Jakarta Timur untuk melakukan uji emisi dengan bekerjasama oleh Suku Dinas Lingkungan Hidup Kota Jakarta Timur.

Uji emisi di Pasar Rebo digelar hanya satu hari dengan menargetkan 100 mobil dan 200 motor.

Hal ini dilakukan dengan harapan agar Kecamatan Pasar Rebo bisa berkonstribusi mengurangi pencemaran udara dan polusi di Jakarta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link