Beranda / Jakarta Raya
Antisipasi Curanmor, Polsek Cengkareng Minta Petugas Keamanan RW11 Duri Kosambi Gencarkan Patroli
Terasjakarta.id - Kamis, 9 November 2023 | 07:04 WIB

Apel malam petugas keamanan Perumahan Taman Semanan Indah di RW11, Kelurahan Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat. (foto: ist)
JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Polsek Cengkareng, Jakarta Barat meminta petugas keamanan RW11 Kelurahan Duri Kosambi menggencarkan patroli pada jam-jam rawan.
Hal tersebut untuk mengantisipasi adanya aksi pencurian kendaraan bermotor (curanmor) dan pencurian dengan pemberatan (curat).
Pada Apel malam, Rabu, 8 November 2023, Bhabinkamtibmas Kelurahan Duri Kosambi Aipda Achmad Haris meminta petugas keamanan Perumahan Taman Semanan Indah di RW11, menggiatkan patroli pada jam-jam rawan kejahatan.
Baca Juga : Selamat! SDN Duri Kosambi 07 Juara Futsal Camat Cup Kecamatan Cengkareng
Petugas keamanan RW11 juga diminta selalu berkoordinasi dengan pihak kepolisian dalam pelaksanaan tugas.
Pasalnya, petugas keamanan merupakan unsur pembantu Polri dalam bidang keamanan dan ketertiban lingkungan.
Selain itu, petugas keamanan juga harus berpenampilan baik dan menunjukan profesionalitas kerja yang tinggi.
Dalam bertugas, petugas keamanan juga harus membekali diri dengan perlengkapan perorangan serta wajib menulis laporan di buku mutasi.
(Penulis: Aipda Achmad Haris, Bhabinkamtibmas Kelurahan Duri Kosambi)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News