Beranda / News
KPK Lelang Emas 2,5 Kg Sitaan Milik Mantan Rektor Unila, Berapa Harganya?
Terasjakarta.id - Senin, 18 September 2023 | 11:13 WIB

Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK melelang paket emas dengan berat sekitar 2.518 gram milik mantan Rektor Universitas Lampung (Unila), yakni Karomani. (Foto: Twitter @KPK_RI)
Penulis : Rury Pramesti
Editor : Rury Pramesti
JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK melelang paket emas dengan berat sekitar 2.514 gram milik mantan Rektor Universitas Lampung (Unila), yaitu Karomani.
Diketahui, paket tersebut berisi 37 keping emas yang memiliki berat berbeda-beda dan akan dilelang lewat Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Jakarta III.
Penawaran tersebut akan dilakukan secara tertutup tanpa kehadiran dari para peserta lelang atau dinamakan closed bidding.
Baca Juga : Catat! Daftar 8 Instansi yang Buka Lowongan CPNS dan PPPK 2023, KPK, BRIN, BIN, hingga Kementerian ESDM
Melansir dari akun resmi X milik KPK, diberitakan bhwa KPK melalui KPKNL akan melelang barang rampasan negara sebagai salah satu bentuk upaya optimalisasi asset recovery.
"KPK melalui KPKNL Jakarta III akan kembali melakukan lelang barang rampasan negara sebagai upaya optimalisasi asset recovery dari barang rampasan tindak pidana korupsi," tulis akun resmi X pada 18 September 2023.
Dari pengumuman KPK, untuk harga limit atau penawaran awal lelang emas yang memiliki berat 2,52 kg dibanderol Rp2,18 miliar dengan salah satu uang jaminan yang harus disetor sebanyak Rp1 miliar.
Baca Juga : Wow! Jokowi Beri Tunjangan Kinerja Pada Pegawai KPK Tiap Bulan, Paling Tinggi Berapa?
Untuk lebih rinci, berikut adalah barang-barang yang akan dilelang di dalam satu paket tersebut, antara lain:
- 1 buah tas ransel merk EIGER
- 1 buah tas merk BRAUN BUFFEL berwarna coklat kulit
- 1 keping emas dengan berat 2 gram dan bersertifikat Antam
Baca Juga : Kisruh KPK dan TNI Soal Kasus Suap Basarnas, Begini Tanggapan Jokowi
- 1 keping emas dengan berat 0,5 gram dan bersertifikat Galeri 24
- 10 keping emas Antam bersertifikat @100 gram
- 1 keping emas Antam bersertifikat @25gram
Baca Juga : Basarnas Benarkan Pejabatnya Kena OTT KPK, Janji Kooperatif
- 14 keping emas @100gram dengan bersertifikat Antam
- 8 keping emas @10gram dengan bersertifikat Antam
- 1 keping emas @5gram dengan bersertifikat Antam
- 1 keping emas @2gram dengan bersertifikat Antam
Baca Juga : KPK Tangkap 8 Orang saat OTT di Jakarta dan Bekasi, Termasuk Pejabat Basarnas
Sementara itu, dari data barang yang akan dilelang di atas, untuk harga limit lelang diketahui lebih rendah diabndingkan dengan harga emas Antam sekarang ini.
Untuk harga 37 keping emas dengan berat 2,52 kilogram ini jika gunakan harga emas Antam di hari Minggu, 17 September 2023 akan berjumlah sebesar Rp2,54 miliar.
Nah, untuk kalian yang tertarik dengan lelang ini, calon peserta bisa datang dan melihat obyek itu pada hari ini Senin, 18 September.
Baca Juga : Miris! Ada Pungli di Rutan KPK, Nominalnya Capai Rp4 Miliar
Obyek tersebut sudah bisa dilihat sejak pukul 10.00 WIB hingga 12.00 WIB yang berlokasi di Rubbasan Komisi Pemberantasan Jalan Dewi Sartika No.68 Cawang Jakarta Timur.
Untuk pelelangan akan mulai dilaksanakan pada hari Rabu, 20 September 2023 pukul 10.00 WIB di laman lelang.go.id.
Sementara, untuk batas akhir penyetoran uang jaminan hanya sampai hari Selasa, 19 September 2023.
[INFO LELANG] KPK melalui KPKNL Jakarta III (@kpknljakarta3) akan kembali melakukan lelang barang rampasan negara sebagai upaya optimalisasi asset recovery dari barang rampasan tindak pidana korupsi.
— KPK (@KPK_RI) September 18, 2023
Aset yang akan dilelang adalah barang sitaan berupa emas 2.514 gram dari… pic.twitter.com/V3MTBHu5gE
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
TERKINI
TERPOPULER
