Beranda / Otomotif

Mitsubishi XFC Akhirnya Tampil Dalam Ajang Pameran IIMS 2023

Terasjakarta.id - Minggu, 19 Februari 2023 | 20:27 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Mitsubishi XFC Concept (ist)

Mitsubishi XFC Concept (ist)

Penulis : Archi
Editor : Archi

JAKARATA, TERASJAKARTA.ID - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menampilkan Mitsubishi XFC Concept di ajang Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) 2023.

Mitsubishi XFC Concept mulai dikenalkan secara global pada Oktober 2022 di Vietnam. Mobil itu hadir sebagai cikal bakal SUV (Sport Utility Vehicle) masa depan dengan 5 penumpang

Sementara, di Indonesia segmen tersebut sudah cukup ketat, di mana ada Honda HR-V, Suzuki Grand Vitara, Wuling Alves, Kia Sonet, Hyundai Creta.

Mitsubishi XFC Concept tampilan bagian depan desain Dynamic Shield dengan lampu depan berbentuk “L” di bagian atas.

Dengan lampu depan berpadu dengan Daytime Running Light (DRL) yang berbentuk seperti kisi-kisi di di bagian bawah sehingga menampilkan bentuk “T”.

Baca Juga : Toyota Keluarkan Agya GR-S Dalam IIMS 2023, Berapa Harganya?

Sementara, bodinya menampilkan kesan yang berotot dengan pahatan flare fender depan, dan belakang, serta garis karakter mengekspresikan kekuatan, dan dinamisme sebuah SUV.

President Director PT MMKSI, Naoya Nakamura mengatakan, Mitsubishi XFC merupakan konsep compact SUV yang menggabungkan keahlian, dan pengalaman Mitsubishi Motors dalam pengembangan kendaraan secara global.

"Hadir dengan tiga kelebihan utama, yakni desain yang silky dan solid, smart and quality comfort, serta compact and spacious interior, untuk memberikan sebuah Xcitement baru," ujar Naoya di Jakarta.

Naoya mengatakan Mitsubishi Motors telah membuktikan desain inovatif dan nilai fungsional dari model kendaraannya telah mendapat apresiasi tinggi dari konsumen di Indonesia dan juga global.

Baca Juga : Ditjen Pajak Lelang 3 Mobil Sitaan secara Online, Harga Awal mulai Rp49 Jutaan

Pada bagian interior, akan merasa aman,dengan kontrol stabilitas kendaraan dalam kondisi apapun seperti jalan licin salah satunya.

Mobil dilengkapi dengan teknologi canggih dengan keselamatan, dan kenyamanan tinggi. Selain itu dilengkapi dengan 4 gaya berkendara untuk menyesuaikan kondisi jalan, seperi normal, gravel, mud, dan wet.

sebagai informasi, MMKSI juga menampilkan Minicab MiEV sebagai mobil listrik yang akan diproduksi di Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

    SHARE
    Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link