Beranda / Otomotif
Subsidi Sepeda Motor Listrik untuk Volta 401 Reguler, Intip Spesifikasi dan Harganya
Terasjakarta.id - Kamis, 6 April 2023 | 13:13 WIB

Volta 401 Reguler menjadi salah satu tipe motor listrik yang mendapatkan subsidi sepeda motor listrik Rp7 juta dari pemerintah melalui insentif kendaraan listrik yang berlaku sejak 20 Maret 2023 kemarin. (Volta)
Penulis : Riza Alamas
Editor : Riza Alamas
JAKARTA, TERASJAKARTA.ID-- Pemerintah sudah memulai subsidi sepeda motor listrik sejak 20 Maret 2023 lalu, dan salah satu produsen penerima subsidi sepeda motor listrik adalah Volta melalui variannya Volta 401 Reguler.
Subsidi sepeda motor listrik di produk Volta 401 Reguler membuat motor listrik ini dijual senilai Rp9,95 juta dari yang semula dijual Rp19,95 juta.
Konsumen hanya perlu merogoh kocek Rp9,95 juta untuk mendapatkan Volta 401 Reguler dengan memanfaatkan subsidi sepeda motor listrik Rp7 juta dari pemerintah.
Baca Juga : Daftar Bengkel Konversi Motor Listrik Bersertifikasi
Lalu, seperti apa spesifikasi motor listrik Volta 401 Reguler yang mendapatkan subsidi sepeda motor listrik dari pemerintah tersebut?
Melansir dari lama resmi Volta, Volta 401 Reguler memiliki baterai lithium 60V 23Ah, dan memiliki 2 slot baterai.
Volta 401 Reguler memiliki daya maksimum 1.500 watt dengan kapasitas angkut mencapai 200kg, dengan kecepatan maksimal 60km/jam.
Volta 401 Reguler juga dapat menempuh jarak hingga 120km jika menggunakan kedua slot baterai dan telah mengusung speedometer digital.
Baca Juga : Konversi Motor Listrik Bisa Kurangi Impor BBM 20 Ribu Kiloliter, Hemat Rp149 Miliar
Untuk mengatur kecepatan berkendara, Volta 401 Reguler memiliki tombol percepatan dan tombol parkir.
Selain itu, ada juga tombol Safety Reverse yang bisa digunakan dalam keadaan darurat ketika mundur, dan Volta 401 Reguler telah menggunakan rem cakram di sistem pengereman.
Bagi para calon pembeli yang berminat, Volta telah menyediakan formulir khusus untuk pendaftaran, dan wajib mengisi nama lengkap, kota domisili, nomor telepon aktif, alamat, pekerjaan, dan tipe unit yang diminati.
Baca Juga : Urus STNK Konversi Motor Listrik Bisa Selesai 2 Hari, Cek Biaya dan Syaratnya di Sini
Khusus untuk kolom tipe unit yang diminati, saat ini baru tersedia Volta 401 Reguler dengan beberapa pilihan warna, seperti Matte Black, Matte Red, Matte Blue, Radiant Red Glossy, Pearl White, dan Metalic Grey.
Volta sendiri diketahui memiliki beberapa tipe selain tipe 401 reguler, seperti 401 VoltaPlus+, 401 S, 401 Lite, Volta Virgo Lite, Volta Virgo S, Volta Virgo VoltaPlus+, Volta Mandala Reguler, Volta Mandala S, dan Volta Mandala VoltaPlus+.
Sebelumnya, Insentif kendaraan listrik resmi berlaku, Pemerintah berikan insentif kendaraan listrik senilai Rp7 juta untuk 800 ribu unit di tahun anggaran 2023-2024.
Baca Juga : Subsidi Konversi Motor Listrik Rp7 Juta, Biaya Maksimal Konversi Rp10 Juta
Pemerintah Indonesia telah mengeluarkan kebijakan resmi untuk memberikan insentif kendaraan listrik kepada pembeli kendaraan bermotor listrik berbasis baterai (KBLBB) roda dua mulai tanggal 20 Maret 2023 kemarin.
Tujuan dari insentif kendaraan listrik ini adalah untuk mendorong percepatan era elektrifikasi melalui penggunaan kendaraan listrik.
Pemberian subsidi motor listrik Rp7 juta ini juga berlaku hingga Desember 2023, dan dapat dinikmati golongan tertentu seperti pelaku UMKM atau penerima KUR, penerima BPUM, dan pelanggan listrik 450-900VA.
Baca Juga : Subsidi Motor Listrik Gesits Belum Bisa Dibeli, Intip Spesifikasi Gesits Raya dan Harganya
Pemberian subsidi motor listrik ini juga berlaku hanya untuk beberapa produk motor listrik yang telah memenuhi persyaratan 40 persen Tingkat Kandungan Dalam Negeri dari pemerintah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
TERKINI
TERPOPULER
