Beranda / Pemilu 2024

Tanggapan AHY Disebut Yenny Wahid Cocok Jadi Wakil Anies Baswedan, Akui Sahabat Dekat

Terasjakarta.id - Jumat, 11 Agustus 2023 | 15:01 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Tanggapan AHY disebut cocok jadi wakil Anies Baswedan. (terasjakarta)

Tanggapan AHY disebut cocok jadi wakil Anies Baswedan. (terasjakarta)

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Tanggapan AHY setelah disebut Yenny Wahid cocok jadi wakil Anies Baswedan.

Menanggapi dukungan Yenny Wahid untuk menjadi wakil Anies, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengungkapkan memiliki hubungan baik dengan Ketua Badan Pengembangan Inovasi Strategis Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) tersebut.

Menurut AHY, pernyataan Yenny tersebut merupakan bentuk dukungan agar sahabatnya memiliki jalan dan meraih kesuksesan.

Baca Juga : Jeng-jeng! Aldi Taher Dipastikan Gagal Jadi Caleg DPRD DKI Jakarta

"Mbak Yenny Wahid adalah sahabat saya, dari dulu kita juga terus saling mendoakan, saling mendukung satu sama lain," kata AHY pada Kamis, 10 Agustus 2023.

AHY pun membalas dukungan tersebut dengan mendoakan kembali jalan Yenny sehingga meraih kesuksesan dalam perjuangan yang juga tengah ditempuhnya.

"Sebaliknya juga doakan agar Mbak Yenny Wahid juga sukses dan apapun yang ditempuhnya termasuk dalam perjuangan berikutnya," lanjutnya.

Baca Juga : PSI Puji Prabowo Setinggi Langit, Katanya Tokoh Besar yang Rendah Hati

Sebelumnya, Yenny Wahid menyebut bahwa AHY merupakan calon yang cocok mendampingi Anies Baswedan dalam Pemilihan Presiden tahun depan.

Pernyataan ini disebutkannya usai acara peluncuran buku Tetralogi Transformasi AHY di Jakarta Pusat pada Kamis, 10 Agustus 2023.

Di acaranya, Yenny terlihat bertemu dengan Anies Baswedan dan AHY.

Baca Juga : Golkar Usulkan Duet Prabowo-Gibran dan Ganjar-Ridwan Kamil di Pilpres 2024

Hal ini menanggapi dirinya yang masuk dalam bursa Cawapres Anies Baswedan.

Yenny membenarkan bahwa ia mendapatkan tawaran untuk menjadi bakal calon Wakil Presiden mendampingi Anies Baswedan.

Namun, putri dari Presiden ke-4 Republik Indonesia Abdurrachman Wahid ini mengaku tidak berambisi untuk menjadi bacawapres Anies dan bersaing dengan sahabatnya, AHY.

Baca Juga : Prabowo Bakal Sambangi Markas PSI Sore Hari Ini, Ada Apa?

Maka dari itu, ia mendukung keduanya untuk menjadi pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden.

"(Pasangan Anies-AHY) ini sudah paling pas. Paling top," kata Yenny.

Selain dekat dengan AHY dan Anies Baswedan, Yenny mengaku juga dekat dengan Prabowo Subianto serta Ganjar Pranowo yang merupakan bacapres dari masing-masing partai, yaitu Partai Gerindra dan PDI Perjuangan.

Baca Juga : PKB Ancam Lepas dari Gerindra, Hampir Setahun Tak Ada Kejelasan Cawapres

Terkait hal ini, Yenny masih mempertimbangkan sikap politiknya pada Pilpres 2023 mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link