Beranda / Seleb

Suga BTS Kecewa kepada IU karena Tak Diundang sebagai Tamu di Konsernya

Terasjakarta.id - Selasa, 11 April 2023 | 13:00 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Suga ungkap kekecewaan kepada IU usai tak diundang sebagai bintang tamu dikonsernya. (YouTube/IU Official)

Suga ungkap kekecewaan kepada IU usai tak diundang sebagai bintang tamu dikonsernya. (YouTube/IU Official)

Penulis : Adinda Salsabila
Editor : Adinda Salsabila

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Suga BTS menyampaikan kekecewaannya kepada IU akibat tak diundang sebagai tamu di konsernya yang digelar beberapa waktu lalu.

hal itu disampaikan Suga BTS saat dirinya tampil sebagai bintang tamu dalam program YouTube IU bernama IU's Palette pada Senin, 10 April 2023.

Pada acara tersebut, Suga BTS menyebut bahwa saat itu merupakan penampilan pertama mereka secara langsung yang sangat berarti.

Baca Juga : Lagu Suga BTS dan IU Puncaki Tangga Lagu di Chart Musik iTunes Top Song

Usai mengatakan hal tersebut, Suga BTS kemudian mengungkapkan kekecewaannya karena tidak diundang ke konser IU beberapa waktu lalu.

Padahal, Suga BTS menyebut dirinya berharap IU dapat mengundangnya sebagai tamu di konser yang bertajuk The Golden Hour: Under the Orange Sun untuk menyanyikan lagu kolaborasi mereka berjudul Eeght.

"Saya pikir kamu akan memanggil saya sebagai tamu di konser, tetapi kamu tidak melakukannya," ujar Suga seperti dikutip Allkpop.

IU menjelaskan bahwa dirinya tak mengundang kenalannya atau temannya ke konser karena takut kewalahan.

Baca Juga : Suga BTS Jadi Global Brand Ambassador NBA

Lebih lanjut, pelantun Celebrity itu melanjutkan perkataan bahwa ingin sekali untuk mengundang Suga sebagai tamu di konsernya dan membawakan lagu Eight sebagai lagu pembuka, tetapi akibat bagian rap di lagu Eight sangat singkat, membuat IU tidak bisa meminta Suga untuk datang.

Untuk menebus kekecewaannya itu, anggota BTS itu meminta IU untuk datang ke konser solonya.

Suga BTS dan IU diketahui telah merilis single duet atau kolaborasi mereka yang berjudul People Pt.2.

Baca Juga : Suga BTS dan IU Dikonfirmasi akan Berkolaborasi Dalam Lagu People Pt.2

kolaborasi keduanya itu kembali terjalin usai tiga tahun sejak perilisan Eight.

Kabarnya, lagu Eight dan People Pt.2 ini akan dibawakan keduanya di konser Suga yang bertajuk  SUGA | Agust D.

Kolaborasi Suga BTS dan UI Puncaki Tangga Lagu di Chart Musik iTunes Top Song

Perilisan lagu kolaborasi Suga BTS dan IU People Pt.2 langsung memuncaki iTunes di banyak negara sejak perilisannya pada 7 April 2023.

Baca Juga : Harga Tiket Konser Suga BTS di Indonesia Dimulai Rp1,35 Juta, Kategori VIP Dapat Benefit

Lagu People Pt.2 ini menempati peringkat pertama dalam tangga lagu iTunes Top Song di 87 wilayah negara yang berbeda dalam waktu 20 jam setelah perilisan.

Di lain waktu pada hari yang sama, video musik People Pt.2 Korea Selatan melampaui tujuh juta penayangan di YouTube.

Melansir dari Soompi pada Selasa, 11 April 2023 lagu People Pt.2 juga memulai debutnya di Spotify dan menempati peringkat 11 tangga lagu platform Global Top Song setelah mengumpulkan sebanyak 3 juta lebih streaming hari pertama.

Baca Juga : Konser Suga BTS dan Babymetal di Indonesia Digelar Bersamaan, Kok Bisa?

Lagu kolaborasi ini menjadi satu-satunya lagu IU yang masuk kedalam 15 besar tangga lagu di Spotify.

Sementara itu, lagu hasil kolaborasi Suga BTS dan IU akan hadir dalam album solo milik Suga yang berjudul D-Day.

D-Day sendiri merupakan bagian album ketiga yang menjadi bagian terakhir dalam trilogi Agust D, yang dijadwalkan segera rilis tanggal 21 April 2023 pukul 13.00 KST

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link