Beranda / Seleb

Yoo Ah-in Positif Konsumsi Zolpidem

Terasjakarta.id - Selasa, 11 April 2023 | 22:15 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Yoo Ah-in dikabarkan positif mengonsumsi zolpidem. (Instagram/@hongsick)

Yoo Ah-in dikabarkan positif mengonsumsi zolpidem. (Instagram/@hongsick)

Penulis : Adinda Salsabila
Editor : Adinda Salsabila

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Yoo Ah-in dikonfirmasi positif mengonsumsi zolpidem.

Dalam laporan Star News, Selasa, 11 April 2023 pihak kepolisian akan memanggil Yoo Ah-in untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait penyalahgunaan zolpidem.

Kini, dengan hasil temuan terbaru, zolpidem menjadi obat ke-lima yang disalahgunakan oleh Yoo Ah-in setelah sebelumnya dinyatakan positif mengonsumsi propofol, ganja, ketamine, dan kokain.

Baca Juga : Tersandung Kasus Narkoba, Yoo Ah-in Tulis Surat Permintaan Maaf

Zolpidem yang dikonsumsi oleh Yoo Ah-in disebut memiliki kemiripan dengan obat-obatan lain, seperti propofol dan ketamine. Di mana obat Zolpidem digunakan untuk insomnia.

Meski begitu, Zolpidem bersifat adiktif yang membuat dokter tidak memperbolehkan obat tersebut dikonsumsi oleh pasien lebih dari 10mg per hari.

Pada penyelidikan Februari lalu, obat zolpidem tidak termasuk ke dalam jenis obat yang diuji pada Yoo Ah-in.

Akan tetapi, usai melihat catatan resep untuk bintang drama He Who Can’t Marry, polisi menemukan alasan untuk menyimpulkan adanya penyalahgunaan obat tersebut.

Baca Juga : Netflix Tunda Perilisan Dua Proyek Terbaru Yoo Ah-in, Imbas Kasus Narkoba dan Propofol

Sebelumnya, Yoo Ah-in menyampaikan permintaan maaf kepada publik usai tersandung dugaan penyalahgunaan narkoba.

Permintaan maaf itu disampaikan oleh Yoo Ah-in melalui surat yang dibagikan melalui media sosial Instagram pada Selasa, 28 Maret 2023.

Dalam surat tersebut, Yoo Ah-in meminta maaf karena telah mengecewakan banyak orang dengan kejadian memalukan tersebut.

Baca Juga : Yoo Ah-in Jalani Pemeriksaan Perdana Terkait Narkoba, Sampaikan Permintaan Maaf dan Akui Menyesal

"Saya ingin meminta maaf sekali lagi karena telah mengecewakan banyak orang yang telah mencintai dan mengharfai saya dengan kejadian memalukan (narkoba dan propofol ini," tulis Yoo Ah-in.

Selain itu, Yoo Ah-in menyampaikan permintaan maaf kepada pihak-pihak yang telah bekerja sama dengannya.

Yoo Ah-in juga meminta maaf kepada rekan sesama aktor dan staf yang dirugikan akibat ulahnya tersebut.

Oleh sebab itu, bintang drama He Who Can't Marry merasa begitu menyesal dan siap untuk bertanggung jawab atas semua tindakannya.

Baca Juga : Yoo Yeon-seok Dituding Kasar dengan Satpam, Agensi Ambil Tindakan Hukum

Tak hanya itu, Yoo Ah-in mengaku malu karena telah merusak nama baiknya sebagai seorang aktor.

Di akhir suratnya, Yoo Ah-in berjanji akan kooperatif dan berpartisipasi dalam seluruh penyelidikan.

Kasus yang menjerat Yoo Ah-in ini bermula pada tahun 2022 lalu. Di mana pihak kepolisian mulai melakukan penyelidikan atas dugaan penggunaan propofol dalam jumlah yang tak wajar.

Baca Juga : Rumah Yoo Ah-in Digeledah Polisi Imbas Kasus Narkoba

Kementerian Keamanan Pangan dan Obat-obatan menyampaikan bahwa Yoo Ah-in telah menyuntikkan propofol sebanyak 73 kali sejak 4 Januari 2021 hingga 23 Desember 2021.

Setelah itu, polisi mengeluarkan surat perintah penggeledahan untuk Yoo Ah-in di Bandara Internasional Incheon, Korea Selatan dan meminta untuk memeriksa urin serta rambut dari aktor tersebut secara rinci dari NFS.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link