Beranda / Seleb

Profil Woozi SEVENTEEN, Idol K-Pop Merangkap Jadi Produser Musik

Terasjakarta.id - Rabu, 3 Mei 2023 | 02:00 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Lee Jihoon atau kerap dikenal sebagai Woozi SEVENTEEN adalah seorang Idol K-pop yang merangkap pekerjaan sebagai produser musik. (Foto: Weverse SEVENTEEN)

Lee Jihoon atau kerap dikenal sebagai Woozi SEVENTEEN adalah seorang Idol K-pop yang merangkap pekerjaan sebagai produser musik. (Foto: Weverse SEVENTEEN)

Penulis : Rury Pramesti
Editor : Rury Pramesti

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Woozi SEVENTEEN  merupakan idol K-Pop yang lahir di daerah Busan pada tanggal 22 November 1996.

Woozi SEVENTEEN atau pemilik nama lengkap Lee Jihoon ini diketahui merupakan anak tunggal yang pernah menempuh pendidikan di Hanlim Multi Arts High School.

Kemudian, Woozi SEVENTEEN juga melanjutkan pendidikan ke Institut Universitas Hanyang jurusan Divisi K-Pop Musik Praktis.

Dulunya, Woozi SEVENTEEN adalah seorang praktisi musik klasik dalam jangka waktu yang lama, ia pernah memainkan instrumen dengan alat musik klarinet dan band.

Baca Juga : Suga BTS dan Woozi SEVENTEEN Siap Kolaborasi Bersama, Kombinasi yang Apik

Woozi SEVENTEEN juga telah menjadi trainee di agensinya, Pledis Entertainment selama kurang lebih 5 tahun.

Saat ini, pria berusia 27 tahun tersebut selain dikenal sebagai idol K-Pop, Woozi Juga sangat mahir memproduksi dan menulis lirik lagu. Bahkan, Woozi juga menyusun dan membuat lirik untuk sebagian lagu-lagu dari SEVENTEEN.

Member SEVENTEEN yang Bekerja Keras

Woozi diketahui telah bekerja sama dengan Kanto, Ailee serta menyusun lagu untuk beberapa grup, termasuk idol I.O.I. Maka tidak heran bila Woozi sempat diberikan julukan sebagai monster composter.

Baca Juga : SEVENTEEN Kembali dengan MV Comeback yang Powerful dan Mendebarkan

Selain itu, woozi yang seharusnya berada di tim perfomance, sub-unit dari SEVENTEEN. Namun, karena dirinya sering membuat lagu, maka ia terpilih masuk ke tim vokal.

Melansir dalam ulasan Japanese Seventeen Magazine, bahwa leader S.coups mengatakan jika ia merasa bersalah kepada Woozi karena membuatnya telah bekerja keras, sebab S.coups merasa Woozi yang membuat nama SEVENTEEN sebagai idol K-Pop telah sukses.

Grup SEVENTEEN Tengah Comeback 

Pada hari ini, Senin, 24 April 2023 pukul 6 sore waktu Korea, SEVENTEEN kembali dengan mini album ke-10 mereka yang bertajuk FML dengan video musik yang mendebarkan berjudul Super.

Super sendiri menjadi salah satu lagu utama SEVENTEEN bersama dengan F*ck My Life.

Baca Juga : SEVENTEEN Cetak Rekor K-Pop lewat Album

Lagu yang disusun dan ditulis oleh Woozi, S.Coups dan Vernon SEVENTEEN bersama dengan BUMZU serta August Rigo ini diisi dengan suara yang menunjukkan bagaimana SEVENTEEN terus berkembang.

Lagu Super ini terinspirasi dari berbagai macam karakteristik bentuk Sun Wukong (Sonogong) yang berada di seluruh dunia.

SEVENTEEN Cetak Rekor K-Pop Album

Sebelumnya, Woozi dan teman-teman telah sukses mencetak rekor dan membuat sejarah dalam industri K-Pop.

Sebab, SEVENTEEN berhasil mencetak rekor pada pre-order album terbaru boy group asuhan Pledis Entertainment yang bertajuk FML.

Baca Juga : Seungkwan SEVENTEEN Absen Dalam Pra-Rekaman “M Countdown”

Dirilis pada Minggu, 23 April 2023, Pledis Entertainment mengumumkan bahwa album baru SEVENTEEN bertajuk FML melampaui 4,64 juta stok pre-order dan menetapkan rekor terbaru di industri K-Pop.

Angka pada album terbaru yang mencapai hingga 4,64 juta tidak hanya jauh melibihi rekor penjualan minggu pertama SEVENTEEN.

Di mana pada rekor penjualan minggu pertama sebelumnya penjualan album mencapai 2 juta lebih eksemplar yang ditetapkan oleh studio keempat SEVENTEEN bertajuk Face the Sun, sementara jumlah pre-order stok terbanyak yang dicapai dalam sejarah K-Pop.

Jumlah stok pre-order merupakan jumlah stok album yang diprediksi sebelum album FML tersebut dirilis.

Angka tersebut adalah perkiraan permintaan yang dihitung dengan menggunakan berbagai faktor, termasuk beberapa banyak album yang dipesan.

Baca Juga : SEVENTEEN Pecahkan Rekor Angka Pre-order Album Baru Capai 4 Juta Copy

Sebelumnya, distributor album SEVENTEEN, YG Plus juga memberikan konfirmasi bahwa boy group tersebut memecahkan rekor dengan melampaui 2,18 juta pre-order stok hanya dalam tiga hari.

SEVENTEEN Gelar Fan Meeting di KSPO Dome

Sebelum comeback, Woozi cs ini juga sukses gelar fan meeting pada 10 Maret-12 Maret 2023 di KSPO Dome, Korea Selatan.

Fan meeting yang bertajuk 'SEVENTEEN IN CARAT LAND' ini adalah agenda tahunan SEVENTEEN yang selalu ditunggu oleh para penggemar mereka, Carat.

Berbeda dengan konser atau tur, fan meeting SEVENTEEN yang digelar setiap tahun ini merupakan acara perayaan ulang tahun Carat dengan memberikan penampilan yang spesial dan berkesan.

Baca Juga : SEVENTEEN Rilis Tanggal Comeback dengan Teaser Mini Album ke-10 yang Bertajuk FML

Selama 3 hari berturut-turut, SEVENTEEN menghadirkan suguhan penampilan yang berbeda dari biasanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link