Beranda / Sport

Bruno Fernandes Bongkar Bobrok Solskjaer di MU, Lebih Nyaman Sama Ten Hag

Terasjakarta.id - Sabtu, 21 Januari 2023 | 21:58 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Bruno Fernandes pemain Manchester United (Instagram/@brunofernandes8)

Bruno Fernandes pemain Manchester United (Instagram/@brunofernandes8)

Penulis : Anto
Editor : Anto

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Pesepak bola Bruno Fernandes sepertinya menyimpang banyak rahasia saat kepemimpinan oleh Ole GUnnar Solskjaer serta Ralf Rangnick di Manchester United (MU) beberapa waktu lali.

Menurut Fernandes para penggawa MU tidak memiliki kepercayaan diri tinggi pada musim lalu.

Hal itu menyebabkan mereka tidak bisa bangkit dari keterpurukan hingga gagal meraih hasil terbaik.

"Musim lalu, dua musim terakhir sangat sulit, kepercayaan diri para pemain sangat rendah," ujar Fernandes di Manchester Evening News.

"Saya pikir itu sebabnya hasil baik tidak datang, bahkan ketika itu adalah periode yang sulit, sulit untuk melewatinya," lanjutnya.

Baca Juga : Jadwal Liga Europa, FC Barcelona Siap Jamu Manchester United

Sebagai informasi, tim asal Inggris memenangkan 29 dari 49 pertandingan mereka di semua kompetisi musim lalu.

Dengan kampanye yang mengecewakan membuat Solskaer dan Rangnick kehilangan pekerjaan mereka.

"Saya pikir tim sekarang percaya diri, para pemain bermain sangat bagus, mereka menunjukkan diri mereka sendiri," tegasnya.

Kendati demikian pria berdarah Portugal tersebut merasa Setan Merah sudah lebih baik pada musim.

Sebab kepercayaan diri MU sekarang kian meningkat, terlebih setelah di tangani oleh Erik Ten Hag.

Baca Juga : Klub Puma Pecat Dani Alves Setelah Ditangkap Kasus Pelecehan Seksual

"Mereka melakukan apa yang harus mereka lakukan dan apa yang diminta manajer untuk kami lakukan dan kami harus melanjutkannya, itu adalah tanggung jawab kami. harus dilakukan," ungkap Fernandes.

Di sisi lain Fernandes memiliki peran baru di bawah kepemimpinan Ten Hag.

Dia pasang untuk menempati posisi kanan lini serang Manchester United.

Bahkan Fernandes tidak keberatan dengan tugas anyarnya tersebut.

"Saya akan memberikan apa yang diinginkan manajer pada diri saya. Manajer tahu bahwa saya bisa bermain di beberapa posisi," katanya.

Baca Juga : Profil Stadion Manahan Solo, Ikut Gelar Piala Dunia U-20 Indonesia 2023

Ia menyebut bahwa dirinya memang bisa bermain di posisi itu sehingga ia siap bermain di sana jika Ten Hag membutuhkannya.

Fernandes menegaskan bahwa bermain di belakang striker adalah posisi terbaiknya.

Akan tetapi ia menyebut bahwa ia siap memberikan kontribusi terbaiknya di posisi manapun yang diinginkan sang manajer.

"Itulah mengapa manajer mempercayakan saya bermain di sayap kanan atau sebagai pemain nomor delapan atau di posisi manapun ia menginginkan saya," Fernandes menutup perkataanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

    SHARE
    Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link