Beranda / Sport
Real Madrid Tekuk Athletic Bilbao 2-0, Amankan Selisih 3 Poin Dari Pemuncak Klasemen Barcelona
Terasjakarta.id - Senin, 23 Januari 2023 | 15:35 WIB

Karim Benzema, Real Madrid Tekuk Athletic Bilbao 2-0, Amankan Selisih 3 Poin Dari Pemuncak Klasemen Barcelona (GettyImages)
Penulis : Riza Alamas
Editor : Riza Alamas
JAKARTA, TERASJAKARTA.ID-- Real Madrid mengalahkan Athletic Club 2-0 di San Mames, memastikan keunggulan Barcelona di puncak klasemen tetap hanya tiga poin.
Kemenangan ini adalah kemenangan di La Liga pertama mereka sejak 30 Desember 2022 lalu.
The Catalans berhasil membuat ketar-ketir Madrid usai menang tipis atas Gefate pada Minggu malam.
Barca unggul sementara 6 poin dari Real Madrid.
Tapi Real menanggapi dengan sempurna dalam perjalanan mereka ke wilayah Basque di Spanyol.
Baca Juga : Arteta Enggan Berkomentar Atas Title Favorit Juara Liga Usai Bungkam Manchester United 3-2
Madrid terakhir kalah dari Villareal dalam pertandingan La Liga pada 7 Desember silam.
Tim asuhan Carlo Ancelotti berhasil menebus kekalahan mereka saat bertemu dengan Villareal di laga Copa pada pertengahan pekan.
Belum usai penebusan itu, Real datang ke pertandingan ini di Bilbao dengan semangat untuk menang.
Jalannya Laga
Pertemuan melawan Madrid, Athletic jarang mendapatkan peluang besar.
Terbukti 3 dari 18 upaya mereka melenceng dan tak dapat menggaggu Thibaut Courtois.
Baca Juga : Piala Dunia 2026, Jadi Perhelatan Perdana di Tiga Negara
Real Madrid walaupun hanya memiliki empat tembakan tepat sasaran tetapi jauh lebih 'on target'.
Los Blancos memimpin di pertengahan babak pertama melalui penyerang mereka Karim Benzema.
Di menit ke-24, Benzema mencetak gol tendangan volley kaki kiri yang menakjubkan dan Marco Asensio dipuji atas asisnya.
Kedua belah pihak saling bertukar serangan dan peluang hingga peluit akhir babak pertama dibunyikan.
Namun skor tetap sama, Madrid unggul sementara atas Athletic 1-0.
Baca Juga : Petarung Muslim UFC Khamzat Chimaev Sebut Pembakar Alquran di Swedia Teroris Sesungguhnya
Athletic mulai bangkit seiring berjalannya awal babak kedua.
Namun justru Real lah yang masih paling dekat untuk mencetak gol berikutnya.
Kali ini, Asensio mendapatkan peluang namun tidak bisa menyelesaikannya karena posisi yang kurang tepat.
Athletic sendiri sempat menyamakan kedudukanm, namun gol dari Inaki Williams dianulir karena terjebak offside.
Tuan rumah kemudian berusaha keras untuk menyamakan kedudukan di sepanjang sisa babak.
Baca Juga : Final India Open 2023, Ganda Putri dan Ganda Campuran Milik Jepang
Tetapi pukulan telak dari Real datang berkat pemain pengganti Toni Kroos.
Di menit perpanjangan waktu, Kross berhasil menyarangkan gol dengan melakukan tembakan rendah dari jarak 20 yard.
Real Madrid behasil bungkam Athletic Bilbao 2-0 sampai peluit akhir pertandingan dibunyikan.
Kemengan atas Athletic membuat Madrid tetap berselisih 3 poin atas pemuncak klasemen sementara La Liga, Barcelona.
Benzema Saingi Rekor Raul
Benzema berhasil mencatatkan namanya di papan skor di laga Madrid kontra Athletic.
Baca Juga : Chelsea dan Arsenal Sama-Sama Bidik Camavinga, Real Madrid Tolak Tawaran
Torehan ini membuat dirinya menyamai rekor gol yang dibuat legenda Real Madrid, Raul.
Keduanya berhasil menorehkan sebanyak 228 gol di La Liga.
Hal ini membuat Benzema berada di urutan kedua, berbagi tahta bersama Raul di daftar topskor Madrid.
Namun torehan ini masih jauh dari pemuncak topskor untuk Real Madrid, Cristiano Ronaldo yang berada di puncak dengan 311 gol.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
TERKAIT
TERKINI
TERPOPULER
