Beranda / Tekno

Cek Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G di Sini, Harga Cuma Rp4 Jutaan!

Terasjakarta.id - Senin, 20 November 2023 | 17:10 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Samsung Galaxy M34 5G

Cek spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G. (Foto: Samsung)

Penulis : Syifa Lulu Aulia
Editor : Syifa Lulu Aulia

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Simak spesifikasi Samsung M34 5G dan harganya di sini.

Bagi kamu yang ingin memiliki smarthphone yang mendukung aktivitas sehari-hari, Samsung M34 5G menjadi rekomendasi yang tepat.

Samsung M34 5G merupakan seri M yang menghadirkan ragam fitur menarik.

Smartphone ini memiliki daya baterai 6.000 mAh yang mampu digunakan seharian dengan penggunaan on srcreen yang lama.

Baca Juga : 7 Faktor HP Samsung Panas Lengkap dengan Cara Mengatasinya, Mudah dan Cepat

Meski memiliki daya baterai yang awet, ponsel ini juga dilengkapi fitur Super Fast Charging, dengan begitu pengguna apat membawa Samsung M34 5G kemanapun tanpa khawatir.

Selain itu, Samsung M34 5G juga memanfaatkan fitur Adaptive Powersaving untuk menghemat penggunaan baterai.

Samsung M34 5G memiliki tiga fitur andalan diantaranya penggunaan layar AMOLED yang dilengkapi refresh rate hingga 120 Hz.

Baca Juga : Samsung Galaxy S24 Dirumorkan Rilis 17 Januari 2024, Intip Bocoran Spesifikasinya!

Dengan begitu, fitur ini dapat memanjakan mata pengguna terutama ketika menonton video di Samsung M34 5G.

Tak hanya itu, gawai ini juga memiliki tingkat kecerahan hingga 1.000 nit dan tetap membuat nyaman ketika ponsel digunakan di luar ruangan atau di bawah paparan sinar matahari.

Samsung juga memberikan kenyamanan lain melalui perisai kenyamanan mata yang mampu menjaga kesehatan mata dari penggunanya.

Baca Juga : Spesifikasi Samsung Galaxy Tab A9 dan A9+ Lengkap dengan Harga, Rp2 Jutaan Aja!

Dari segi kamera, Samsung M34 5G memumpuni untuk kebutuhan unggahan foto atau video di sosial media, seperti di tikTok dan Instagram.

Ponsel ini dibekali kamera 50 MP dengan fitur Optical Image Stabilization (OIS). Hal ini membuat pengambilan video melalui ponsel ini akan stabil.

Selain itu, ponsel ini juga telah menggunakan wide dan ultra-wide dengan teknologi Artificial Intelligence (AI).

Dengan teknologi tersebut, membuat foto menjadi lebih fokus atau tajam dan beresolusi tinggi.

Baca Juga : Samsung Galaxy Watch 6 dan Watch 6 Classic Resmi Rilis di Indonesia, Cek Spesifikasi dan Harganya

Samsung M34 5G juga mempunyai prosesor ovcta-core dan konseksi 5G, dan dibekali kapasitas RAM 8GB.

Sedangkan penyimpanan internalnya, Samsung ini memakai konfigurasi 8/128 GB.

Adanya kapasitas RAP yang cukup besar tersebut mendukung proses multitasking keseharian pengguna Samsung M34 5G. Terakhir, ponsel satu ini memiliki sistem operasi One UI 5.

Baca Juga : Samsung Galaxy Z Flip 5 dan Galaxy Z Fold 5 Dirilis, Intip Spesifikasi dan Harga Ponsel Lipat Terbaru Ini

Harga Samsung M34 5G

Bagi kamu yang ingin memiliki ponsel ini, Samsung M34 5G hadir dengan varian warna beragam diantaranya silver, biru gelap, dan biru.

Samsung M34 5G sendiri dibandrol dengan harga Rp3,9 Juta.

Kamu bisa mendapatkannya di store resmi Samsung, e-commerce resmi Samsung seperti di Shoppe, Tokopedia, dan lain sebagainya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link