Beranda / Travel
Cara Penukaran Tiket Meet & Greet Scarlett X TWICE: Shine With You, Mulai 26-27 September 2023 di Istora
Terasjakarta.id - Senin, 25 September 2023 | 16:47 WIB

Cara penukaran tiket meet & greet Scarlett X TWICE. (Foto: Instagram @scarlett_whitening)
Penulis : Syifa Lulu Aulia
Editor : Syifa Lulu Aulia
JAKARTA, TERASJAKARTA. ID - Berikut cara penukaran tiket Meet & Greet Scarlett X TWICE: Shine With You.
Dalam hitungan hari lagi, penggemar girl group Kpop TWICE akan bertemu dalam jampa fans dalam Meet & Greet Scarlett X TWICE.
Meet & Greet Scarlett X TWICE: Shine With You akan digelar pada Rabu, 27 September 2023 di Istora Senayan.
Bagi kamu yang telah memiliki e-tiket bisa menukarnya menjadi tiket fisik atau wirstband.
Baca Juga : Lengkap! Daftar Konser Kpop di Jakarta September-Desember 2023, Ada TWICE hingga iKON
Prosedur satu ini wajib dilakukan agar penggemar mendapat tiket fisik untuk bisa memasuki area Meet & Greet Scarlett X TWICE Shine With You.
Scarlett sendiri telah membagikan cara penukaran tiket melalui media sosial Instagramnya @scarlett_whitening
"Jangan lupa catat jadwal dan perhatikan cara penukaran Wristband + Special Bundle Meet & Greet Scarlett X TWICE: Shine With You" @scarlett_whitening.
Baca Juga : Daftar Event Konser KPop di Jakarta September-Desember 2023, Ada SMTOWN, TWICE, hingga LE SSERAFIM
Melansir dari akun Instagramnya, penukaran tiket bisa dilakukan hingga hari penyelenggaraan yakni mulai tanggal 26-27 September 2023.
Jadwal Penukaran Tiket Meet & Greet Scarlett X TWICE: Shine With You
Berikut rincian jadwal penukaran tiket Meet & Greet Scarlett X TWICE: Shine With You.
Selasa, 26 September 2023
Waktu: 10.00 - 21.00 WIB
Lokasi: E-Voucher Booth - Parkir Outdorr Istora
Rabu, 27 September 2023
Waktu: 10.00 WIB - selesai
Lokasi: E-Voucher Booth - Parkir Outdorr Istora
Baca Juga : Event Jakarta TWICE Gelar Konser di JIS 23 Desember 2023, ONCE Sudah Siap War?
Syarat Penukaran Tiket Meet & Greet Scarlett X TWICE: Shine With You
1. Wajib membawa KTP asli/fisik dengan nama yang sesuai pada e-voucher
2. E-Voucher yang dikirim melalui email sudah dicetak fisik
3. Apabila penukaran tiket diwakilkan, diharuskan membawa e-voucher yang sudah dicetak
4. Membawa surat kuasa yang sudah ditandatangani diatas materai Rp10.000
5. Membawa fotokopi identitas diri (KTP) dengan nama yang sama dalam e-voucher
Baca Juga : Girlgroup Indonesia StarBe Debut di Korea Selatan, Songwriter TWICE hingga Taeyeon SNSD Tulis 2 Lagu
Cara Mendapatkan Surat Kuasa Penukaran Tiket
- Kirim emai ke [email protected]
- Admin akan mengirimkan tamplate Surat Kuasa kepada kamu
- Lengkapi Surat Kuasa sesuai dengan identitas diri (KTP)
- Cetak surat kuasa & tanda tangan di atas materai Rp10.000
Baca Juga : Lee Ha Eum, Adik Jihyo TWICE Gabung Starhaus Entertainment sebagai Aktris Pendatang Baru
Perlu diperhatikan segala kerusakan ataupun kehilangan Wirstband & Special Bundle atas kelalaian sendiri tidak menjadi tanggung jawan Scarlett.
Disarankan juga agar penggemar bisa menukar wirstband dan mengambil Special Bundle di H-1 acara demi kenyamanan selama acara berlangsung.
Selain itu, pada acara hari H, Special Bundle tidak diperkenankan masuk dalam Main Hall.
Baca Juga : Chaeyoung TWICE Pakai Kaus Swastika, Ini Maknanya
TWICE Gelar Meet and Greet di Jakarta 27 September 2023
TWICE dijadwakan menggelar meet and greet di Istora Senayan, Jakarta Pusat pada Rabu, 27 September 2023.
Kabar TWICE akan menggelar meet and great diumumkan oleh Scarlet Whitening selaku promotor lewat Instagram resminya.
Perlu diketahui bahwa TWICE merupakan brand ambassador Scarlet Whitening.
Baca Juga : Kronologi Chaeyoung TWICE Pakai Kaus Bergambar Swastika dan Berakhir Minta Maaf
“Scarlett x TWICE: Shine with meet and greet in Jakarta,” tulis Scarlet Whitening.
“We are glad to inform you that our Shine Ambassador, TWICE is coming to Jakarta,” lanjutnya.
Pihak promotor juga telah membagikan harga tiket hingga seat map meet and great TWICE di Istora Senayan.
Tiket meet and great TWICE terbagi menjadi empat kategori dengan harga jual mulai Rp900 ribu.
Baca Juga : 10 Daftar Event Jakarta Bulan Oktober 2023, Ada Konser LE SSERAFIM di JIExpo dan The Corrs
Empat kategori tiket meet and greet TWICE terdiri dari Shine, Glow, Bright, dan Light.
Shine menjadi kategori yang paling dekat dengan panggung. Sedangkan kategori Glow dan Bright berada di sisi kanan-kiri serta belakang panggung.
Sementara itu, untuk kategori Light berada di paling belakang panggung meet and greet.
Baca Juga : 10 Daftar Event di Jakarta Bulan Oktober 2023, Ada Konser The Corrs hingga LE SSERAFIM di JIExpo
Harga Tiket Meet and Greet TWICE di Istora Senayan
Bagi para penggemar yang belum mendapatkan tiket Meet & Greet Scarlett X TWICE: Shine With You kini masih bisa mendapatkannya melalui laman penjualan resmi scarlettshinewithyou.com.
ONCE perlu ketahui bahwa nantinya setiap kategori mendapatkan paket produk Scarlet Whitening yang berbeda-beda.
Berikut rincian harga tiket meet and greet TWICE di Istora Senayan.
- Light Package: Rp900 ribu
- Bright Package: Rp1,3 juta
- Glow Package: Rp1,5 juta
- Shine Package: Rp1,9 juta
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News