Beranda / Jakarta Raya

Jadwal dan Lokasi Vaksin Booster di Jakarta 25-31 Desember 2023, Tersebar di 12 Puskesmas hingga RSUD

Terasjakarta.id - Senin, 25 Desember 2023 | 12:59 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Vaksin Booster Jakarta Juni 2023

Jadwal dan lokasi vaksin booster di Jakarta pekan ini 25-31 Desember 2023 yang tersebar di 12 puskesmas dan RSUD. (Foto: Freepik)

Penulis : Adinda Salsabila
Editor : Adinda Salsabila

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Berikut jadwal dan lokasi vaksin booster di Jakarta pekan ini 25-31 Desember 2023.

Pemberian vaksinasi masih terus dilakukan oleh pemerintah, meski status darurat pandemi Covid-19 telah dicabut oleh WHO.

Di wilayah Jakarta, layanan pemberian vaksinasi masih terus gencar dilakukan usai kasus Covid-19 melonjak.

Baca Juga : Lokasi Vaksin Covid-19 Gratis di Jakarta Timur, Ada di Puskesmas Matraman hingga Ciracas

Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Ani Ruspitawati menyebut hingga Rabu, 20 Desember 2023 terdapat 613 kasus aktif Covid-19 ditemukan.

Jumlah tersebut meliputi 414 pasien yang melakukan isolasi mandiri dan 199 lainnya menjalani perawatan di rumah sakit.

Sehingga, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI tengah gencar mengimbau masyarakat untuk melakukan vaksinasi.

Pekan ini, sejumlah fasilitas kesehatan, seperti puskesmas hingga RSUD membuka pelayanan pemberian vaksin booster atau Covid-19.

Baca Juga : 7 Lokasi Vaksin Covid-19 Gratis di Jakarta Utara, Pelayanan Dibuka Pukul 08.00 WIB

Layanan dibuka dengan jenis Inavac mulai dosis satu hingga lima.

Layanan di wilayah Jakarta dapat diketahui melalui sejumlah unggahan di media sosial milik puskesmas maupun rumah sakit.

Sebanyak 12 puskesmas dan RSUD yang membuka pelayanan vaksin pertama hingga booster pada pekan ini 25-31 Desember 2023.

Untuk itu, berikut 12 lokasi puskesmas dan RSUD di Jakarta yang membuka pelayanan vaksin booster pekan ini 25-31 Desember 2023.

Baca Juga : 8 Lokasi Vaksin Covid-19 Gratis di Jakarta Barat, Tersedia Jenis Inavac 70 Kuota

1. Puskesmas Kebayoran Lama

Puskesmas Kebayoran Lama membuka pelayanan pada Senin-Jumat pukul 13.30-15.00 WIB, kecuali hari libur nasional.

Pelayanan dibuka di lantai 2 Puskesmas Kebayoran Lama dengan jenis yang tersedia adalah Inavac.

Pendaftaran dilakukan melalui https://bit.ly/vaksinkeblama dengan membawa KTP, alat tulis, berusia 18 tahun ke atas.

2. Puskesmas Kecamatan Palmerah

Puskesmas Kecamatan Palmerah membuka pelayanan setiap hari Senin-Jumat mulai pukul 09.00-12.00 WIB.

Jenis vaksin yang tersedia berupa Inavac yang khususkan usia 18 tahun ke atas.

3. Puskesmas Tebet

Puskesmas Tebet melayani pemberian vaksinasi sejak 24-9 Desember 2023 di sejumlah puskesmas pembantu yang ada di wilayah Puskesmas Tebet.

Pelayanan dibuka mulai pukul 08.00-11.00 WIB dengan jenis Inavac.

Berikut lokasi layanan vaksinasi Covid-19 dosis 1-4 di Puskesmas Tebet.

  • Ruang Bersalin Puskesmas Pembantu Tebet Barat: 24-26 Desember 2023 (20 kuota)
  • Puskesmas Pembantu Menteng Dalam: 27 Desember 2023 (50 kuota)
  • Puskesmas Pembantu Kebon Baru: 27 Desember 2023 (50 kuota)
  • Puskesmas Pembantu Manggarai: 28 Desember 2023 (50 kuota)
  • Puskesmas Pembantu Manggarai Selatan: 28 Desember 2023 (50 kuota)
  • Puskesmas Pembantu Bukit Duri: 29 Desember 2023 (50 kuota)
  • Puskesmas Pembantu Tebet Barat: 29 Desember 2023 (50 kuota)

Pelayanan hanya dikhususnya untuk usia 18 tahun ke atas dengan membawa fotokopi KTP dan telah berjarak 6 bulan dari vaksin sebelumnya.

4. Puskesmas Jatinegara

Puskesmas Jatinegara membuka layanan vaksinasi pada Senin-Jumat mulai pukul 08.00-11.00 WIB.

Jenis yang tersedia Inavac dosis 1-5 yang dikhususkan untuk usia 18 tahun ke atas.

Pendaftaran dilakukan langsung di tempat (on the spot) dengan membawa KTP.

5. Puskesmas Cilandak

Puskesmas Cilandak membuka pelayanan setiap Senin-Kamis mulai pukul 08.00-11.00 WIB.

Jenis yang tersedia berupa vaksin Inavac dengan pendaftaran langsung di tempat (on the spot) di Poli Imunisasi lantai 4.

6. Puskesmas Kecamatan Setiabudi

Puskesmas Kecamatan Setiabudi membuka pelayanan pada hari Kamis pukul 08.00-11.30 WIB di Ruang Imunisasi lantai 2.

Jenis vaksin yang tersedia, yakni Inavac dengan pendaftaran dilakukan di tempat (on the spot).

Kuota hanya tersedia 20 orang dengan membawa KTP dan berusia 18 tahun ke atas.

7. Puskesmas Cilincing

Puskesmas Cilincing membuka layanan vaksinasi Covid-19 setiap Senin-Jumat mulai pukul 08.00-12.00 WIB.

Jenis vaksin Inavac dengan pendaftaran langsung di tempat (on the spot).

Puskesmas Tambora membuka pelayanan setiap hari di sejumlah lokasi yang berbeda.

Pelayanan vaksinasi dimulai pukul 09.00-12.00 WIB dengan jenis Inavac dan Indovac dosis 1-5.

Vaksinasi hanya dikhususkan untuk usia di atas 18 tahun dan tidak bisa diberikan untuk ibu hamil serta ibu menyusui.

Berikut lokasi dan jadwal vaksin Covid-19 di Puskesmas Tambora.

  • Puskesmas Tambora: Senin, Rabu, Jumat, dan Minggu
  • Puskesmas Pembantu Tambora: Selasa, 26 Desember 2023
  • Puskesmas Pembantu Roa Malaka: Kamis, 28 Desember 2023

8. Puskesmas Jagakarsa

Puskesmas Jagakarsa membuka pelayanan setiap Kamis dan Jumat dengan waktu yang berbeda.

Pada hari Kamis pelayanan dibuka mulai pukul 08.00-12.00 WIB. Sedangkan untuk hari Jumat pada pukul 13.00-15.00 WIB.

Jenis yang tersedia Inavac dengan pendaftaran langsung di tempat (on the spot) dan membawa KTP.

9. Puskesmas Pulogadung

Puskesmas Pulogadung membuka pelayanan di seluruh Puskesmas Pembantu (PUSTU) di wilayah Pulogadung.

Pelayanan dibuka pada Selasa, 26 Desember 2023 pukul 08.00-12.00 WIB dengan jenis vaksin Inavac dosis 1-5.

Vaksinasi hanya dikhususkan untuk usia 18 tahun ke atas dan pendaftaran dilakukan langsung di tempat (on the spot).

Berikut lokasi Puskesmas Pembantu di wilayah Pulogadung.

  • Puskesmas Pembantu Cipinang
  • Puskesmas Pembantu Rawamangun
  • Puskesmas Pembantu Jatinegara Kaum
  • Puskesmas Pembantu Pisangan Timur 1
  • Puskesmas Pembantu Pisangan Timur II
  • Puskesmas Pembantu Kayu Putih
  • Puskesmas Pembantu Jati I

10. Puskesmas Pasar Minggu

Puskesmas Pasar Minggu membuka pelayanan vaksinasi pada Senin-Jumat mulai pukul 08.00-12.00 WIB.

Jenis yang tersedia Inavac dengan pendaftaran dilakukan melalui aplikasi JAKSEHAT.

Namun, pelayanan tidak tersedia di Hari Libur Nasional dan tanggal merah.

11. Puskesmas Cilandak Timur

Puskesmas Cilandak Timur membuka pelayanan vaksinasi booster pada Sabtu-Minggu pukul 09.00-12.00 WIB.

Jenis yang tersedia Inavac dengan pendaftaran dilakukan melalui aplikasi JAKSEHAT.

Namun, layanan tidak tersedia di Hari Libur Nasional dan tanggal merah.

12. RSUD Tarakan

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tarakan membuka layanan vaksinasi setiap Senin-Sabtu. Jadwal layanan dibuka dengan waktu yang berbeda. pada Senin-Kamis pelayanan dibuka mulai pukul 08.00-12.00 WIB.

Sedangkan, pada hari Jumat-Sabtu mulai dibuka pada pukul 08.00-11.00 WIB.

Di RSUD Tarakan ini melayani vaksin mulai dari dosis 1 hingga booster 3 dengan jenis yang tersedia Inavac. Untuk vaksin dosis 1 hingga booster 2 ini diperuntukkan usia 18 tahun ke atas.

Bagi masyarakat yang ingin melakukan vaksin, lokasinya berada di Lobby Gedung A dengan menyertakan fotokopi KTP, RSUD Tarakan dengan layanan pada tanggal merah atau hari libur nasional tutup.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link