Beranda / Jakarta Raya

Cegah DBD, Kelurahan Rawa Buaya Gelar PSN Jumling di RW05, ABJ 94 Persen

Terasjakarta.id - Jumat, 15 Maret 2024 | 14:34 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
PSN Kelurahan Rawa Buaya

PSN 3M Plus di Kelurahan Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat. (foto: darma)

Penulis : Darma Daud
Editor : Cahyono

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Kelurahan Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat menggelar kegiatan pemberantasan sarang nyamuk (PSN) 3M Plus Jumantik Keliling (Jumling) di wilayah RW05 pada Jumat, 15 Maret 2024.

Kegiatan PSN 3M Plus tersebut sebagai upaya mencegah penyakit demam berdarah dengue (DBD).

Pada kegiatan PSN tersebut sebanyak 92 rumah yang tersebar di RT06 - RT08 wilayah RW05 diperiksa dari jentik nyamuk.

Baca Juga : Sudinkes Jakarta Barat Apresiasi PSN 3M Plus di Rawa Buaya untuk Cegah DBD

Dari 92 rumah yang diperiksa, sebanyak 5 rumah ditemukan jentik nyamuk.

Sehingga angka bebas jentik (ABJ) di RW05 pada kegiatan PSN tersebut sebesar 94 persen.

Pada kesempatan tersebut juga dilakukan abatisasi.

Adapun abatisasi yaitu pemberian serbuk abate pada tempat-tempat yang digenangi air dengan tujuan membunuh jentik-jentik nyamuk Aedes Aegypti untuk mencegah terjadinya wabah DBD.

Baca Juga : Cegah DBD, Kelurahan Rawa Buaya Gelar PSN Jumling di RW02, ABJ 95 Persen

"Pemeriksaan jentik dengan sebaik-baiknya di wilayah, adalah tugas bersama, kalau bukan kita yang berusaha mencegah penyakit demam berdarah siapa lagi," kata Lurah Rawa Buaya Junaidi.

Juanidi berharap dengan terus diselenggarakan kegiatan PSN secara rutin setiap Jumat, maka akan menekan kasus DBD di wilayah Kelurahan Rawa Buaya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Sekkel Rawa Buaya, Kasie Kesra, Ka Pustu Rawa Buaya, Sanitarian Pustu Rawa Buaya, Kord Jumantik dan Kader RW05, Ketua RT dan RW, PKK Kelurahan, dan Petugas RPTRA.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link