Beranda / Seleb

Gitaris The Script, Mark Sheehan Meninggal Dunia di Usia 46 Tahun

Terasjakarta.id - Sabtu, 15 April 2023 | 08:10 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Mark Sheehan selaku gitaris band The Script meninggal dunia di usia 46 tahun usai sakit. (Instagram/@thescriptofficial)

Mark Sheehan selaku gitaris band The Script meninggal dunia di usia 46 tahun usai sakit. (Instagram/@thescriptofficial)

Penulis : Adinda Salsabila
Editor : Adinda Salsabila

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Gitaris The Cript, Mark Sheehan meninggal dunia di usia 46 tahun.

Kabar duka meninggalnya Mark Sheehan itu disampaikan oleh The Script melalui media sosial resmi mereka pada Jumat, 14 April 2023.

Pada unggahan di media sosial Instagram The Script, @thescriptofficial, band asal Irlandia itu mengumumkan bahwa Mark Sheehan meninggal dunia usai sakit.

Baca Juga : Artis Korea Jung Chae Yul Meninggal Dunia di Usia 26 Tahun

Meski begitu, dalam keterangan tersebut The Script tidak memberikan detail infomarsi mengenai penyakit yang diderita oleh Mark Sheehan.

"Suami, ayah, saudara laki-laki, rekan band, dan teman yang sangat dicintai Mark Sheehan meninggal dunia hari ini di rumah sakit setelah sakit sebentar," tulis The Script dalam keterangannya.

The Script beserta keluarga mendiang Mark Sheehan kemudian meminta publik, khususnya para penggemar untuk menghormati privasi yang saat ini tengah berduka.

"Keluarga dan grup meminta penggemar untuk menghormati privasi mereka di saat yang tragis ini," ujar The Script.

Baca Juga : Anak Abdel Meninggal Dunia, Banjir Ucapan Belasungkawa

Mark Sheehan di dalam band The Sripct merupakan gitaris. Selain itu, ia juga menjadi salah satu pendiri band asal Irlandia tersebut bersama dengan Danny O'Donoghue dan Glen Power pada tahun 2001.

Danny O'Donoghue di The Script sendiri berperan sebagai vokalis. Sementara Glen Power sebagai pemain drum.

Dalam kariernya, The Script merilis album pertama mereka yang bertajuk The Script. Di mana album tersebut sukses menguasai tangga lagu.

Baca Juga : Craig Breen Pembalap WRC Meninggal Dunia Usai Crash saat Tes Jelang Reli Kroasia 2023

Bahkan album The Script jugs mampu meraih nomor satu di Inggris serta Irlandia pada tahun 2008.

Kemudian, lewat single debut mereka yang berjudul We Cry, The Script menduduki peringkat ke-15 di Inggirs.

Selain itu, lagu lain dari album, The Man Who Can't Be Moved juga sukses mencapai nomor dua di tangga lagu single.

Kesuksesan The Script nyatanya tak hanya berhenti disitu saja. Sebab, band rock tersebut menduduki nomor satu di Inggris dan Irlandia lewat album Science and Faith yang dirilis pada tahun 2010. Sementara album bertajuk #3 berada di posisi dua.

Baca Juga : Ayah Tissa Biani Meninggal Dunia, Ahmad Dhani Siap Jadi Bapak Angkat

Di tahun 2022 lalu, Mark Sheehan diketahui tidak mengikuti rangkaian tur di Amerika Serikat dengan alasan komitmen kepada keluarga.

Saat semasa hidupnya, Mark Sheehan telah merilis sejumlah lagu hit The Script, diantaranya Breakeven, We Cry, Superheroes, Six Degree of Separation, hingga Dare Yo tu Doubt Me.

Pada tahun yang sama, The Scriptjuga ke Indonesia untuk menggelar konser yang bertajuk Greatest Hit Tour 2022 di Indonesia di dua tempat, yakni Jakarta dan Bandung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link